Home » » Inspirasi Menulis dari Cahyadi Takariawan

Inspirasi Menulis dari Cahyadi Takariawan

(Dirangkum oleh Inku Hikari)

     Menulis itu warisan para ulama. Generasi muslim terdahulu multitalenta, banyak ulama yang memiliki keahlian lebih dari satu bidang keilmuan, dan mereka memiliki banyak karya tulis yang hingga kini karyanya tidak menredup kecermelangannya.

    Imam Ibnu Jauzi salah satunya. Dia ulama yang sangat banyak menulis kitab dalam berbagai bidang ilmu. Ibnu Warid berkata, "Bila lembaran buku yang berhasil ditulisnya dikumpulkan, lalu dibandingkan dengan umurnya, rata-rata beliau menulis sembilan buku per hari." Karya Ibnu Jauzi ada 519 kitab.

    Sementara Imam Bukhari berkelana keliling dunia untuk mengumpulkan hadits-hadits shahih. Dia menuliskan kitab Shahih Bukhari-yang hingga kini menjadi kitab rujukan, selama 16 tahun. Sedangkan Imam Ibnu Hajar al-'Asqalani menulis kitab Fathul Bari Syarah Shahih Bukhari berjumlah 17 jilid selama 29 tahun.

    Tradisi tulis-menulis sudah dikenal umat Islam sejak dahulu, sebuah tradisi yang baik yang saat ini justru jarang dimiliki generasi muda umat Islam. Sebenarnya ada banyak manfaat yang bisa didapatkan melalui menulis. Tulis menulis itu dunia tanpa batas. Melalui menulis saya bisa terhubung dengan dunia luar, bagi saya menulis ibarat jendela. Melalui jendela saya bisa melihat keluar, dan orang bisa melihat saya ke dalam. Melalui menulis juga saya bisa menginjakkan kaki ke tempat-tempat yang jauh yang sebelumnya tidak pernah terbayangkan akan pergi ke sana.

     Menulis itu menyehatkan dan membahagiakan. Kebahagiaan tidak hanya dinilai dari sisi materi. Profesi menulis di Indonesia belum bisa dijadikan sandaran hidup. Hanya sedikit penulis yang merasakan kecukupan dari profesi ini, kebahagiaan justru didapatkan dari hal-hal lain. Menulis itu hanya sarana agar kita terhubung dengan orang banyak, dan hubungan yang terjalin itu yang akan membuka peluang lain.

     Menulis yang dilakukan dalam jangka panjang, bisa mengurangi kadar stress, meningkatkan kekebalan tubuh, memperbaiki mood dan mengurangi gejala trauma, sehingga penulis merasa lebih baik.




0 komentar:

Posting Komentar


Focus Private

Les Privat

Les Privat Focus Private adalah lembaga pendidikan yang mengkhususkan diri sebagai spesialis les privat guru ke rumah untuk mata pelajaran eksakta yaitu Matematika, Fisika, dan Kimia. Info 082312091982
Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts

Total Tayangan Halaman